The Victoria Luxurious Guest House

The Victoria Luxurious Guest House
The Victoria Luxurious Guest House
The Victoria Luxurious Guest House
The Victoria Luxurious Guest House
The Victoria Luxurious Guest House

Bermalamlah di The Victoria Luxurious Hotel untuk menemukan keajaiban dari Bandung. Hotel ini memiliki segala yang dibutuhkan untuk menginap dengan nyaman. Layanan kamar 24 jam, WiFi gratis di semua kamar, resepsionis 24 jam, Wi-fi di tempat umum, parkir valet dapat ditemukan di hotel ini. Beberapa kamar dirancang dengan baik dengan adanya fasilitas televisi layar datar, kamar bebas asap rokok, AC, meja tulis, balkon/teras. Hotel ini menawarkan berbagai pilihan rekreasi. Staf yang ramah, fasilitas yang istimewa dan dekat dengan semua yang Bandung tawarkan, merupakan tiga alasan utama Anda untuk menginap di The Victoria Luxurious Hotel.

Nama Hotel
The Victoria Luxurious Guest House
The Victoria Hotel (Nama Sebelumnya)
Star Rating
Alamat Jl. Sukaresmi No. 4-6
Kota Bandung
Negara Bagian / Provinsi West Java
Negara Indonesia
Tahun Dibuka 2012
Jumlah Kamar 38
Check In 02:00 PM
Check Out 12:00 PM
Harga mulai IDR 375,176

Tentang The Victoria Luxurious Guest House

The Victoria Luxurious Guest House adalah sebuah hotel bintang 3 yang berada di Bandung. Hotel ini didirikan pada tahun 2012. The Victoria Luxurious Guest House memiliki 38 kamar yang tersedia untuk tamu.

Check-in di The Victoria Luxurious Guest House dimulai pada pukul 02:00 PM dan checkout pada pukul 12:00 PM. Harga kamar mulai dari IDR 375,176.

Tempat-Tempat di Sekitar

Lokasi The Victoria Luxurious Guest House

Jl. Sukaresmi No. 4-6
40162

Ulasan untuk The Victoria Luxurious Guest House

Sri Wido
22 November 2022, 22:38

Bagian luar etnik, bagus dan homey. Tidak ada lift (jadi utk tamu dgn usia lanjut atau yg punya masalah dgn lutut sebaiknya request lantai 1). Utk keadaan kamar mohon maaf saya berikan bintang 1 karena shower bocor sehingga semprotan tdk maksimal, air panas tidak stabil dan sering tdk panas (mungkin karena pemakaian bersamaan dgn tamu2 lain), saluran TV tdk bisa ditonton dgn baik karena jaringan tdk bagus.

ratna dwi budiarti idrus
27 Agustus 2022, 08:14

Saya pesan kamar n langsung bayar,.. pesan kamar dapat no 101,.. begitu sampat ternyata kamar tsb diisi orang lain,.. alasannya mereka extend,... n tidak ada informasi sblmnya.. hal ini sangat sangattt mengecewakan saya,.. tertulis di guest registration slip saya kamar 101.. ttp diubah oleh receptionist menjadi 103, saat kedatangan saya...

Livi A
01 Juli 2022, 10:21

Cerita Long Stay : Suite Room, Sebenarnya nyaman dan bagus,Yang perlu diperbaiki : KELUHAN TIDAK CEPAT TANGGAP, KELUHAN AC 3 MINGGU BARU DIPERBAIKI. HANDUK TIPIS DAN TIDAK LAYAK, SETIAP HARI GANTI SPREY SELALU ADA NODA, KEBOCORAN DI RUANG GANTI BAJU TIDAK KUNJUNG DI PERBAIKI, WiFi dan Sinyal Tidak ada perbuhana dari 1 tahun yang lalu.Cerita Harga : Adanya perbedaan harga yang aneh, perbedaan bisa 50 sampai 100 K dengan type kamar yang sama, padahal saya long stay, tapi harga diberikan lebih murah kepada tamu dengan yang Nginap 1 atau 2 malam, apa lagi jika tamunya itu adalah tamu saudaranya atau kerabatnya. ( Tidak Profesional )Cerita Horor : Sebenarnya saya alami dari 3 malam pertama saya nginap dan tidak pernah saya ceritakan kesiapapun, sampai akhirnya staf sendiri yang mempertanyakan masalah horornya, ditambah ada beberapa tamu yang menceritakan hal serupa, jadi ya menyebarnya horor bukan dari saya secara langsung.Suasana kamar : Nyaman, Santai, Lengkap dengan balcon, ada 2 buah kursi goyang, sofa dan meja, tapi untuk ukuran suite yang tidak ada lemari atau untuk menyimpan baju, sangatlah buruk padahal ruang kosong di ruang ganti baju cukup untuk 1 lemari atau tempat bajuAroma tidak sedang seperti bau Pesing dari luar menyengat tiba2 tidak setiap hari, ketika saya sampai keluhan, responnya biasa saja.Tombol lampu banyak tapi fungsinya tidak ada, jangan meninggalkan pintu balcon terbuka karena tikus bisa masuk bahkan jika kita berada dikamar tikus bisa masuk.Pertanyaannya : Jika tidak nyaman kenapa log stay ? Secara tempat membuat nyaman, dan saya memahami dan menerima kekurangan, bahkan saya tidak pernah marah dengan setiap kekurangan, artinya saya selalu ramah menyampaikan keluhan, tapi ketika ada perbedaan harga dan perbedaan layanan, disitulah saya merasa dipermainkan dan tidak dihargai sebagai tamu.Seorang penanggung jawab atau GM harus lebih peka terhadap semua tamu, apapun dan siapapun tamu itu,Jika ada tamu yang mengeluh ke staf maka itu sudah biasa, tapi jika keluhan disampaikan langsung ke GM, maka itu harus jadi peringatan dan lebih cepat responnya.Pengalaman yang bisa dibagikan : Sebelum chek in lebih baik survei secara langsung jangan hanya melihat rating atau komentar dan foto.Bagi yang di lantai 2 atau 3 harus siap menaiki tangga karena Lift belum beroprasi.Kelebihan : Untuk sekedar transit pilihan yang baik dihotel ini, Suasana clasik dan keakraban dengan staf sangat humanis dan ramah semua. Bahkan bisa dijadikan sebagai tempat rehat sejenak dan tempat bertemu atau menerima tamu.Catatan : Bagi pihak Hotel jangan coba coba menanggapi keluhan tamu dengan masalah harga yang didapatkan, artinya apa ? Jangan sampai ada jawaban : Ya maklumlah dengan harga seperti ini jika ada kekurangan. Itu adalah jawaban fatal.Kesimpulan : Perbaiki semua kekurangan, Fast Respon dengan setiap keluhan.Kesan : Staf FO, Room Boy, Room Service dan semuanya sangat ramah dan baik.

Supardialing Bin Namin
15 Januari 2023, 23:34

Instagramable hotelnye, tapi cuma tingkat tiga saja kalo ga salah, makan pagi ga banyak pilihan.

Tato Mulyanto
15 November 2022, 05:32

Kental Nuansa Eropa,jaman Victoria, cocok utk spot foto jadoel tema European. Kereeen

Rating